Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Review Sprei Anak Bonita Motif Little Pony

Bagi para ibu tentunya yang memiliki anak-anak perempuan yang lagi suka sukanya nih alias penggemar Little Pony atau kuda poni biasanya akan memberikan barang-barang entah apapun itu yang bergambar serba kuda poni atau Little Pony.


Memang sih lucu banget yaa apalagi sebagai ibu baru atau ibu muda dengan anak perempuan pastinya lebih suka dengan nuansa warna merah muda atau pink dan apapun yang terlihat menarik serta lucu. 

Biasanya nih mulai dari baju, aksesoris, perlengkapan sekolah hingga desain kamar pun juga akan mengikuti berwarna pink atau dihias dengan kesukaan anak dengan kuda poni atau Little Pony agar anak lebih betah dirumah.

Nah salah satu yang akan aku review adalah sprei dari merk Bonita dengan gambar 3D little pony atau kuda poni sendiri yang berwarna pink cerah ini.

Awalnya sih bumin sendiri nggak tahu yaa kalau merk bonita mengeluarkan motif-motif lucu dan up to date seperti ini. Pamit sendiri menggunakan produk dari Bonita sendiri sudah lama sekali dan paling umum sih biasanya motif bunga-bunga seperti itu.

Nah kali ini berbeda nih ternyata motifnya itu sangat dekat dengan anak-anak dan juga terbaru yaitu pertama kuda poni atau Little Pony. Jadi si kecil pun sangat suka dan jadi lebih betah di rumah, terutama di area kamarnya sendiri. Manfaat lainnya bagi bumin jadi bisa mengajari si kecil tebak tebakan warna loh. Tapi agak lucu juga sih ketika lihat si bapak kalau lagi ikutan ketiduran main sama si kecil di sprei little pony ini hihihi.


Untuk ukurannya sendiri memang bermacam-macam yaa, karena bumin sendiri belinya di salah satu aplikasi toko online. Kalau bumin beli kemarin itu dengan ukuran 180x200 cm² itu kira-kira harga Rp130.000 dengan free ongkir.

Tentunya harganya bervariatif juga yaa karena mengikuti ukuran dari tempat tidur sendiri. Sayangnya sih kalau di toko online yang bumin tahu motif dari sprei Bonita dengan motif kuda poni ini masih sedikit ditemui apalagi dengan ukuran tertentu..

Padahal kualitas dari sprei bonita sendiri nggak diragukan lagi bukan, apalagi memang awet yaa bahannya dan banyak pilihannya. Intinya sih bumin dan si kecil cukup puas dan senang jika merk bonita selalu up to date dengan motifnya yang lucu, unik dan cantik tanpa mengesampingkan kualitas dari produk spreinya sendiri.


Post a Comment for " Review Sprei Anak Bonita Motif Little Pony"